Teropongpost, Tangsel, -Immortal Basketball League 2024 resmi digelar. Yang diadakan di Home Base Immortal Basketball Club, di Lapangan AM Bintaro Court. Sabtu, (17/2).
Hadir dalam opening Immortal Basketball League tersebut, Hj. Lista Hurustiati selaku Dewan Pembina Immortal Basketball Club, Hamka Hamdar Ketua KONI Kota Tangsel, Hisyam Diah Perbasi Tangsel, dan tamu undangan lainnya.
Lista Hurustiati selaku Pembina Immortal mengucapkan selamat bertanding untuk anak-anak di Immortal Basketball League 2024 ini, dirinya berharap para pengurus dari Immortal Club dapat terus mendampingi anak-anak hingga berprestasi.
“Karena bagaimanapun fisik harus ditempa sejak dini, sehingga dapat berprestasi di masa depan. Semoga anak-anak kita ini nantinya akan dapat mewakili Tangsel di ajang Nasional. Siap bertanding ya semua anak-anak, semangat semua. Terimakasih kepada para pengurus Immortal Basketball.” Ujarnya.
Ketua KONI Tangsel mengungkapkan bahwa, ini salah satu kegiatan yang luar biasa dimana partisipannya adalah anak-anak.
“Karena bagi KONI Tangsel suatu kegiatan cabang olahraga apa saja yang melibatkan anak-anak adalah hal yang menggembirakan. Kalau anak-anak berprestasi di Olahraga, kita (Pemkot Tangsel) bisa support dalam beasiswa hingga jenjang kuliah.” Ungkapnya.
Senada dengan itu, Hisyam juga mengatakan bahwa pihaknya (Perbasi Tangsel) sangat mengapresiasi ajang Immortal Basketball League ini.
“Ini juga merupakan salah satu program dari Perbasi Tangsel yang mendorong Forkotnya untuk dapat mengadakan berbagai kegiatan dalam rangka peningkatan prestasi basket di Tangsel.” Katanya.
Sementara itu, Coach Ari salah satu pelatih di Immortal Basketball Club mengatakan bahwa, gelaran kali ini merupakan yang keenam kalinya digelar oleh Immortal.
“Kali ini ada 19 Tim, mulai dari U-10 hingga U-18. Yang berasal dari Tangsel, Bogor, dan Jakarta. Ini juga sebagai bentuk mengisi kekosongan karena tidak ada kegiatan saat Pemilu 2024. Mudah-mudahan basket di Tangsel semakin maju, serta banyak lagi tim-tim basket yang berprestasi lagi.” Papar Ari yang juga sebagai Ketua Penyelenggara Immortal Basketball League 2024 ini.