Peletakan Batu Pertama Pembangunan STBM di Kelurahan Setu

Peletakan Batu Pertama Pembangunan STBM di Kelurahan Setu

Teropongpost, Tangsel, –Peletakan Batu pertama pembangunan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) di RT 15/04 Kelurahan Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangsel. Rabu, (31/11/22).

Untuk diketahui pembangunan STBM tersebut merupakan salah satu program dari Tim Fasilitasi CSR Tangsel dalam menyalurkan Dana CSR dari Bank BJB yang telah diberikan beberapa waktu lalu.

Read More

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Hj. Lista Hurustiati Ketua Tim Fasilitasi CSR Tangsel beserta jajaran, Fahsirun Manager Bisnis Bank BJB (Sekjen Tim Fasilitasi CSR), Erwin Gemala P. Camat Setu, Adhi Mustofa Lurah Setu, CSR Bank BJB, BKM Kelurahan Setu, dan tamu undangan lainnya.

Dalam Paparannya Camat Setu mengapresiasi kepada Tim Fasilitasi CSR Tangsel dan Bank BJB yang telah membantu dalam pembangunan STBM di wilayah Setu. Ini merupakan salah satu cara untuk kita mencegah Stunting, dimana telah menjadi isu strategis Nasional.

“Besar harapan kami mudah-mudahan sebelum tahun 2024 Mendatang, jumlah yang belum STBM ini dapat terbangun semuanya. Baik itu dari APBD Kota Tangsel maupun bantuan dari CSR.” Ungkapnya.

Lista Hurustiati juga mengatakan bahwa, ini adalah kesekian kalinya CSR Bank BJB menyalurkan Dana CSR nya melalui Tim Fasilitasi CSR Tangsel. Ini juga salah satu cara kita menjaga lingkungan bukan hanya untuk keluarga yang bersangkutan, tetapi juga untuk lingkungan sekitarnya.

“Ini merupakan salah satu solusi kita untuk mencegah Stunting, Alhamdulillah kali ini dapat dibangun sebanyak 16 titik di Kelurahan Setu. Semoga pembangunan STBM ini dapat bermanfaat bagi keluarga maupun masyarakat sekitar.” Ujarnya.

Adhi Mustofa Lurah Setu juga berharap agar pembangunan STBM ini dapat bermanfaat bagi masyarakat khususnya di kelurahan Setu.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.