Teropongpost, Kab. SBB, -Pj Bupati Kab. Seram Bagian Barat (SBB) Chandra As’adudin memimpin upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-78, yang bertema “Terus Melaju Demi Indonesia Maju”. Yang bertempat di Lapangan Kantor Pemkab SBB, Jl. Jacobis F. Puttileihalat. Kamis, (17/8/23).
Dalam upacara HUT RI Ke-78 tersebut, bertindak sebagai inspektur upacara Wadan Satgas Batalyon Armet 1/ROKET/AY/2/2 Kostrad Mayor Arm Bhekty, dan selaku Komandan Paskibra Pas Intel Kodim 1513 Kab. SBB Kapten Inf Hairil Walid, Pembawa Bendera Paskibra Sarah Kinagsi Patilaouw, dari SMA 3 Kecamatan Seram Barat, Pembacaan teks proklamasi oleh Ketua DPRD Kab SBB Abdul Rasid Lisaholit.
Dan dihadiri oleh 1 sst personel Polres SBB, 2 sst Satpol-PP, 1 sst Damkar, 12 sst ASN, 1 sst Pramuka, 1 sst SMA, dan 1 sst SMP.
Setelah upacara, Pemberian Remisi bagi Narapidana Kelas II B Piru, sesuai Keputusan Mentri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI nomor : Pas – 1390 .PK.05.04.tahun 2023. Tentang pemberian remisi umum tahun 2023.
Kepada Narapidana Lapas Kelas II B Piru sebanyak 72 orang menerima remisi, bervariasi dari 2 bulan, 3 bulan dan 5 bulan, tidak ada yang bebas langsung atau bebas murni.
Menurut Kalapas Kelas II B Piru, Drs, Nawai jumlah warga binaan di Lapas kelas II B piru sendiri sebanyak 142 orang.
Harapan Kalapas Kelas II B Piru, Nawai, kepada anak binaannya dengan adanya remisi ini, “semoga warga binaan yang mendapat remisi dan yang belum mendapatkan remisi Insya Allah bisa jalankan dengan baik, tidak berbuat yang macam-macam di dalamnya, semoga tahun depan bisa mendapat remisi kembali supaya bisa bebas dan cepat pulang ketemu dengan keluarganya.” Ungkapnya.
Baca berita dan informasi menarik lainnya dari teropongpost.id di Google News.