Teropongpost, Kota Tangerang – Pemerintah Kota Tangerang mulai melakukan persiapan untuk opening wahana air yang populer disebut wisata perahu kano.
Wisata perahu kano yang viral di Kota Tangerang ini meliputi kegiatan menaiki perahu kecil berkapasitas dua orang dilengkapi menggunakan jaket pelampung.
Selain itu, para pengunjung pun bisa menikmati sensasi di atas perahu kano sambil menyusuri Danau Situ Gede.
Lokasi yang strategis yakni di belakang Mall Metropolis Town Square Kota Tangerang menjadi alasan wisata baru yang digemari masyarakat.
Bagi warga yang ingin mengunjungi dan mencoba langsung sensasi mendayung kano, tidak dikenakan biaya apapun alias gratis.
Kepala Bidang Dinas Budaya dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang Adrial mengatakan, “Hari ini kami bersama Pokdarwis Kota Tangerang mencoba melakukan konsep persiapan opening wahana air wisata perahu kano di Danau Situ Gede,” katanya kepada Wartawan. Sabtu (29/4/2023) Pagi
Selain lokasinya sangat strategis, viewnya juga cukup bagus dan menarik.
Wahana air wisata kano ini memang terbilang cukup populer dan viral di Kota Tangerang.
”Tak hanya disitu saja, pengembangan sektor pariwisata perahu kano di Danau Situ Gede ini juga memiliki nilai potensial untuk menjadi modal utama dan mendorong akselerasi pemasaran pariwisata di Kota Tangerang,” pungkasnya.
Di sisi lain Ketua Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Kota Tangerang H. Rossy menyampaikan, “Kami bersama rekan-rekan Pokdarwis dan Disbudpar Kota Tangerang melakukan persiapan opening arena hiburan wahana air wisata kano di Danau Situ Gede,” ucapnya.
Alhamdulilah kami pun sudah mendapat bantuan dari Disbudpar Kota tangerang berupa 4 perahu kano, 8 dayung perahu kayu, dan 8 Jaket Pelampung.
“Kami berharap bantuan perahu kano ini bisa di manfaatkan untuk hiburan wahana air di wisata Danau Situ Gede oleh masyarakat sekitar, tidak dikenakan biaya apapun alias gratis,” tutupnya.
Baca berita dan informasi menarik lainnya dari teropongpost.id di Google News