Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Balige, Pjs Bupate Toba Pimpin Upacara

Kesaktian Pancasila
Teropongpost, Medan, Toba – Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Toba, Agustinus Panjaitan, memimpin upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Lapangan DI Pandjaitan, Balige, Kabupaten Toba, pada Selasa (1/10/2024). Peringatan tahun ini mengusung tema “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas.”

Upacara Hari Kesaktian Pancasila tersebut berlangsung dramatis, dengan gerimis yang turun sejak pagi dan semakin menderas. Namun, semangat dan keteguhan para peserta tetap terjaga. Ratusan peserta yang hadir, termasuk seluruh anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Toba, berdiri tegap di bawah hujan, mengikuti prosesi upacara dengan penuh khidmat.

Salah satu momen penting dalam upacara Hari Kesaktian Pancasila ini adalah pembacaan Naskah Ikrar oleh Ketua sementara DPRD Toba, Candrow Manurung. Dalam naskah tersebut, Candrow menekankan tekad untuk mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai ideologi negara, serta menjaga keutuhan Indonesia dari berbagai ancaman, baik dari dalam maupun luar negeri. “Dengan semangat kebersamaan, nilai-nilai luhur Pancasila akan menjadi sumber kekuatan dalam memperjuangkan kebenaran dan keadilan,” ujarnya.

Read More

Selain pembacaan ikrar, Pjs Bupati Agustinus Panjaitan juga meletakkan karangan bunga dan memberi hormat di Tugu DI Pandjaitan sebagai bentuk penghormatan mendalam kepada pahlawan revolusi.

Upacara ini semakin meriah dengan iringan drum band dari siswa SMA Negeri 2 Soposurung, yang menambah semarak suasana meski hujan tak kunjung reda. Peserta upacara terdiri dari ASN, TNI, Polri, organisasi kepemudaan, serta para pelajar, yang turut ambil bagian dalam memperingati hari bersejarah ini.

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Toba tahun ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga simbol keteguhan bangsa dalam menjaga ideologi Pancasila, meski dihadang oleh berbagai tantangan.

Baca berita dan informasi menarik lainnya dari teropongpost.id di Google News.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.