Dalam Mukota Ke-3, Hence Benyamin Terpilih Sebagai Ketua KADIN Tangsel Periode 2023-2028

KADIN
Teropongpost, Tangsel, -Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kota Tangsel menggelar Musyawarah Kota (Mukota) yang Ke-3 yang bertemakan “Meningkatkan Peran Serta KADIN Dalam Penataan Ekonomi Kota Tangsel”, kegiatan tersebut dilaksanakan di Swiss-Belhotel Serpong Tangsel. Rabu, (17/5/23).

Dalam Mukota Ke-3 KADIN tersebut pun dihadiri oleh Walikota Tangsel Benyamin Davnie, Wakil Walikota Tangsel Pilar Saga Ichsan, jajaran Forkopimda, anggota KADIN Tangsel.

Dalam paparannya Benyamin Davnie mengatakan bahwa, ia sangat mengapresiasi kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan oleh KADIN dalam membantu perekonomian di Kota Tangsel.

Read More

“Pembangunan dari segi Ekonomi Kota Tangsel khususnya, banyak yang diinisiasi oleh KADIN dan disinergikan dengan Dinas-dinas terkait.” Ungkapnya.

Sementara itu, Hence Benyamin yang terpilih sebagai Ketua KADIN Tangsel Periode 2023-2028 secara aklamasi tersebut mengungkapkan bahwa, dirinya siap untuk mensinergikan Program kerja KADIN dengan Dinas-dinas terkait di Kota Tangsel untuk memajukan sektor perekonomian.

“Kedepannya kita siap untuk bersinergi dengan Pemkot, melalui dinas terkait untuk meningkatkan lagi perekonomian di Kota Tangsel. Dengan kebersamaan satu suara, mulai dari Pengusaha senior dan pengusaha muda, saya akan buktikan dapat mengangkat mereka. Sehingga KADIN Tangsel dapat berfungsi dengan baik.” Jelasnya.

Baca berita dan informasi menarik lainnya dari teropongpost.id di Google News

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.