Sebanyak 308 PNS Diambil Sumpah Jabatan Oleh Bupati Lebak

308 PNS
Teropongpost, Lebak, –Sebanyak 308 PNS (Pegawai Negeri Sipil) Formasi Tahun 2019 yang terdiri dari 92 orang tenaga teknis, 60 orang tenaga kesehatan, dan 156 orang guru resmi dilantik dan diambil sumpah oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya.

Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah 308 PNS berlangsung dengan penuh khidmat di Pendopo Kabupaten Lebak, Rabu (22/02/2023).

Bupati Lebak menyampaikan, Pengangkatan 308 PNS Formasi Tahun 2019 baru dapat dilaksanakan sekarang karena terkendala wabah Covid-19 yang melanda seluruh dunia termasuk indonesia sehingga berdampak pada pelaksanaan prajabatan/diklatsar sebagai persyaratan untuk diangkat menjadi PNS.

Read More

Iti mengingatkan kepada PNS yang baru dilantik agar menunjukkan kinerja dedikasi dan loyalitas terbaik dalam bekerja, untuk memberikan pelayanan publik yang bermutu, serta terus belajar, memperbaiki dan mengembangkan potensi diri.

Ia melanjutkan para ASN juga diminta turut berperan aktif dalam mendukung resolusi Pemerintah Kabupaten Lebak Tahun 2023 yaitu; tanda tangan elektronik, absensi online, aplikasi srikandi, e-katalog lokal dan SIPD online dan KKPD.

“Selamat bertugas dan selamat berjuang diranah pengabdian bapak ibu sekalian, saya titipkan Kabupaten Lebak dipundak bapak ibu sekalian untuk kemajuan dan kemaslahatan kita semua Baldatun Toyyibatun Wa Robbun Ghofur jaga NKRI karena jangan sampai kita terpecah-belah” Ungkapnya.

Baca berita dan informasi menarik lainnya dari teropongpost.id di Google News.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.